Internship di Perusahaan Gaun Pengantin (Wedding Dress) di Taiwan


    Aku nggak tau kenapa kamu bisa sampai di blog ini.. mungkin kamu kebetulan sedang scrolling mengenai fashion, mungkin mengenai Taiwan, mungkin juga karena ada orang yang mengenalkan blog ini padamu. tapi aku tau kamu datang ke blog ini bukan hanya karena suka fashion. 

Tapi kamu punya impian, dan impian itu sesuatu yang besar.

sudah 4 tahun sejak aku berada di Taiwan, dan aku sudah mengumpulkan macam-macam pengalaman mengenai dunia fashion.

Summer, 2019. Pertama kali menjalankan Internship di sebuah company besar yang terletak beberapa blok dari FJU. namanya Xin Ming 新茗企業有限公司

hari-hari disana bener-bener membahagiakan, kalau kalian sangat suka wedding dress, tiap hari kerja disana pasti ga akan bosen.

pertama sebelum bercerita keadaan disana, aku akan cerita bagaimana aku bisa sampai disana.

Jadi sebelumnya di sekolah ku, FJU, ketika tahun ke 3 naik tahun ke 4(semester 6 ke 7), kita ditawarkan untuk internship 2 bulan, bagi yang berminat kita boleh memilih apa tipe internship yang diinginkan, pada saat itu pilihannya ada 4:

  • High End Designer Brand (banyak yang berminat ke sini karena tiap hari ketemu artis/menikmati hidup mewah/ membantu kerjaan designer)
  • Manufacture Factory (cocok kalau cuma suka ngejahit, bantu-bantu di pabrik gitu)
  • Fashion visual design (lebih ke photoshoot, edit foto dan katalog, dll)
  • Dress (dan ini yang ku pilih!)
sedangkan dari 4 itu kita cuma boleh pilih 3 jenis, lalu harus urutkan dari yang paling kita pengen, sampai yang tidak pengen. terus berikutnya guru kita kasih beberapa data company, kita pilih company mana yang kita paling cocok (boleh lebih dari 1), di company itu tertulis data lengkap tentang apa kerjaan mereka, lokasi, dan butuh berapa orang.

dan kebetulan aku tinggal di sekolah, aku suka dress, jadi langsung masuklah ke company ini.

Pertama-tama kita semua pasti harus belajar dari 0, aku juga belajar semuanya, dari menjahit sebuah wedding dress (pola sudah digambar dan sudah digunting), aku mulai menjahit terus, lalu setiap minggu harus mengumpulkan 1 design dress, dan pola brokat ke mereka.






  Salah 1 bagian yang paling menyenangkan dalam pembuatan wedding dress adalah menjahit brokat, aku punya kenalan seorang ayi disana, yang tugasnya mendesain brokat dan harus menjahit payet dan berliannya, aku nggak tau gimana rasanya jahit itu setiap hari, tapi kalau disuruh mikir dari 0 pasti capek juga sih. XD

berikutnya kami harus design juga 1 minggu 1 pola design, mungkin keliatannya gampang, tapi karena sudah bekerja dengan company, kita harus memikirkan juga ada berapa lapis kain untuk atasan, dan berapa lapis kain untuk rok, (dan harus dicatat apa jenis kainnya), bagaimana cara menjahitnya, dimana bukaan resleting, panjang rok/ train-nya.

Awalnya aku bener-bener gak terbiasa, sampai ketika guru penanggung jawab datang liat keadaan kita, (kebetulan guruku itu mengajar seni lukis untuk fashion), dia langsung malu dan kecewa atas gambarku!




tapi itu gak apa-apa, karena perlahan-lahan aku mulai belajar menerima kenyataan (bahwa waktu itu gambarku emang jelek xD)

dan perlahan-lahan gambarku dan cara pandangku berubah. Aku merasa menggambar 1 gambar dan dirubah berkali-kali jauh lebih melelahkan, dibanding aku menggambar banyak, dan dipilih 1 kali. Jadi berikutnya aku mulai menggambar 7 design untuk 1 design terbaik.









        



Sekian dari saya, kalau kalian tertarik untuk belajar tentang Wedding Dress atau Fashion di Taiwan, bisa segera contact aku di email sherlinwijaya22@gmail.com

Follow Instagram: @hsiu.rui
Subscribe YouTube: Hsiu Rui

Komentar

Postingan Populer